BLOCKCHAIN ADALAH . . .

Haloo, balik lagi di blog saya. Kali ini saya akan membahas apa sih Blockchain itu, khususnya untuk kalian yang penasaran di dunia crypto wajib tahu mengenai blockchain.


Blockchain adalah sebuah teknologi yang dikenalkan oleh seseorang atau kelompok yang menamai dirinya Satotshi Nakamoto pada tahun 2008. Teknologi ini digunakan dalam cryptocurrency pertama yakni Bitcoin satu tahun setelahnya sebagai komponen inti Bitcoin, dimana setiap transaksi yang terjadi di seluruh dunia akan dicatat di jaringan Open Ledger (buku besar) dan dapat diakses oleh seluruh komputer di dunia. Sistem blockchain ini peer to peer, jadi ketika seseorang mengirim 1 Bitcoin kepada temannya maka temannya tersebut juga akan menerima 1 Bitcoin tanpa harus melalui pihak ketiga dalam transaksi.

Maka dari itu, sebenarnya teknologi blockchain ini sebuah penemuan yang besar, kita tak perlu lagi tanpa intermediasi pihak ketiga untuk bertransaksi, selain itu transaksi dieksekusi sangat cepat tanpa memerlukan eksekusi beberapa jam jika melalui pihak ketiga.
Transaksi dalam blockhain ini  transparan dan tidak bisa dihapuskan, transaksi melalui cryptocurrency akan dicatat oleh teknologi Blockchain  dan tak dapat dirubah pula. Jika sebuah data dirubah dalam suatu blog, maka data yang lain juga akan ikut berubah.

Sampai disini dulu postingan kali ini, semoga bermanfaat.


Komentar

Postingan populer dari blog ini

Situs Penyedia Wallet

Cara Mengalahkan Rasa Rakus (Greed) dan Takut (Fear) di Dalam Trading

Cara Menambahkan Custom Token pada My Ether Wallet